Search for collections on Digilib IKIP PGRI PONTIANAK

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI KELAS VII SMP KADESI TUNANG KABUPATEN LANDAK

Kristiani, Rosita (2020) PENGARUH MOTIVASI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI KELAS VII SMP KADESI TUNANG KABUPATEN LANDAK. Diploma thesis, IKIP PGRI PONTIANAK.

[thumbnail of 5 Abstrak.pdf] Text
5 Abstrak.pdf

Download (69kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf

Download (124kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf

Download (192kB)
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf

Download (156kB)

Abstract

ABSTRAK
Kristiani Rosita, 2019. Pengaruh Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar
Siswa Pada Mata Pelajaran Teknologi Informasi Dan Komunikasi Kelas VII SMP
Kadesi Tunang Kabupaten Landak.
Penelitian ini bertujuan untuk : (1) Mengetahui motivasi belajar siswa mata
pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi kelas VII SMP Kadesi Tunang
Kabupaten Landak., (2) Mengetahui hasil belajar siswa pada Pada Mata Pelajaran
Teknologi Informasi dan Komunikasi Kelas VII SMP Kadesi Tunang Kabupaten
Landak., (3) Untuk mengetahui pengaruh motivasi terhadap hasil belajar siswa mata
pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi kelas VII SMP Kadesi Tunang
Kabupaten Landak.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan pendekatan
eXI-post facto, populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMP
Kadesi Tunang Kabupaten Landak yang berjumlah 70 siswa. Teknik pengambilan
sampel yang di gunakan adalah sampling jenuh sehingga semua populasi dijadikan
sampel penelitian. Data penelitian diperoleh dengan teknik komunikasi tak langsung
dan studi dokumenter, dengan angket sebanyak 25 pernyataan yang telah melalui
tahap uji coba setelah itu di uji validitas dan uji reliabilitasnya. Teknik analisis data
yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif yang di gunakan untuk
mendeskripsikan data masing-masing variabel, analisis regresi linear sederhana yang
di gunakan untuk pengujian hipotesis.
Kesimpulan dari penelitian ini adalah, (1) Motivasi belajar siswa mata
pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi kelas VII SMP Kadesi Tunang
Kabupaten Landak cenderung rendah, (2) Hasil belajar siswa mata pelajaran
Teknologi Informasi dan Komunikasi kelas VII SMP Kadesi Tunang Kabupaten
Landak cenderung tinggi., (3) Terdapat pengaruh motivasi belajar terhadap hasil
belajar siswa mata pelajaran TIK di kelas VII SMP Kadesi Tunang Kabupaten
Landak.
Kata Kunci : Motivasi dan Hasil Belajar

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Skripsi
Divisions: Fakultas Pendidikan Mipa dan Teknologi > Pendidikan Teknologi Informasi
Depositing User: IKIP PGRI Pontianak
Date Deposited: 18 Sep 2020 08:09
Last Modified: 18 Sep 2020 08:09
URI: http://digilib.ikippgriptk.ac.id/id/eprint/657

Actions (login required)

View Item
View Item