Search for collections on Digilib IKIP PGRI PONTIANAK

ANALISIS PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS TERPADU DI KELAS VIII SMP NEGERI 1 TOHO

IRA, IRA (2023) ANALISIS PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS TERPADU DI KELAS VIII SMP NEGERI 1 TOHO. Diploma thesis, IKIP PGRI PONTIANAK.

[thumbnail of SKRIPSI JILID.2.pdf] Text
SKRIPSI JILID.2.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Judul skripsi ini adalah Analisis Pemanfaatan Media Pembelajaran IPS Terpadu Di Kelas VIII SMP Negeri 1 Toho. Fokus masalahnya adalah “Analisis pemanfaatan media pembelajaran IPS Terpadu di kelas VIII SMP Negeri 1 Toho” dan sub-sub masalahnya adalah sebagai berikut:
Bagaimana perencanaan pembelajaran IPS Terpadu dengan pemanfaatan media oleh guru dikelas VIII SMP Negri 1 Toho ? Bagaimana pelaksanaan penggunaan media oleh guru IPS dikelas VIII SMP Negeri 1 Toho? Bagaimana evaluasi pembelajaran dengan memanfaatkan media sebagai sumber belajar IPS dikelas VIII SMP Negeri 1 Toho?
Motode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Bentuk penelitian ini adalah Studi Kasus adapun yamg menjadi informan dalam penelitian ini adalah Kepala Sekolah, Guru IPS, dan Siswa Kelas VIII. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah Observasi Langsung, Komunikasi Langsung, dan Dokumentasi. Alat yang digunakan adalah Panduan Observasi, Panduan Wawancara, dan Dokumentasi.
Secara khusus dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut : 1. Perencanaan pembelajaran IPS Terpadu dengan pemanfaatan media pembelajaran oleh guru di kelas VIII SMP Negeri 1 Toho sudah cukup baik hal ini ditandai dengan guru menyiapkan Silabus dan RPP terlebih dahulu sebelum pembelajaran, penyusunaan perencanaan sebagai kontrol terhadap diri sendiri agar dapat memperbaiki cara pengajaran, serta mempersiapkan peserta didik untuk menerima pelajaran yang akan diajarkan, guru menyiapkan perangkat pembelajaran yang akan digunakan seperti media dan lain sebagainya. 2.Pelaksanaan guru dalam pemanfaatan media dalam pembelajaran IPS dikelas VIII SMP Negeri 1 Toho bahwa proses belajar siswa sudah cukup baik namun ketersediaan media masih kurang, guru tidak selalu menggunakan media dalam pengajaran padahal terlihat pada saat proses pembelajaran dengan menggunakan media siswa lebih aktif dan memiliki daya tangkap yang kuat dengan materi yang dijelaskan didepan kelas. Namun pemanfaatan penggunaan media masih kurang baik karena belum sepenuhnya diterapkan disekolah tersebut. 3.Evaluasi pembelajaran dengan memanfaatkan media sebagai sumber belajar IPS dikelas VIII SMP Negeri 1 Toho setelah pelaksanaan pembelajaran dilakukan, kegiatan selanjutnya adalah guru melakukan evaluasi atau tindak lanjut seperti memberikan tugas kepada siswa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan Dan Pengetahuan Sosial > Pendidikan Sejarah
Depositing User: perpus review ikip
Date Deposited: 23 Feb 2023 05:19
Last Modified: 23 Feb 2023 05:19
URI: http://digilib.ikippgriptk.ac.id/id/eprint/1423

Actions (login required)

View Item
View Item